Pages

Minggu, 05 Februari 2017

Islam dan Gender

Oleh: KH. Husein Muhammad

I. Pendahuluan
Agama dan keadilan gender dewasa ini menjadi salah satu isu penting yang masih terus diperdebatkan di banyak kalangan termasuk agamawan sendiri. Pada tataran realitas social, kecenderungan umum/arus utama (mainstream) tentang relasi gender masih memperlihatkan pandangan-pandangan yang diskriminatif terhadap perempuan. 

Rabu, 01 Februari 2017

Makna Guru dalam Pandangan Gus Mus


    Orang yang suka membatas-batasi umumnya pengetahuannya memang terbatas. Orang yang membatasi santri hanya sebatas yang mondok di pesantren, misalnya. Atau membatasi Islam hanya sebatas urusan fiqh, membatasi ibadah hanya sebatas shalat, puasa, zakat, dan haji. Lalu membatasi rahmat Allah hanya sebatas untuk dirinya dan kelompoknya, membatasi jihad sebatas perang bersenjata, atau bisa diperpanjang dengan misal dan contoh yang lain.

Pesantren dan Keterlibatannya di Masyarakat



      Indonesia beruntung memiliki lembaga pendidikan yang menyejarah seperti pesantren. Apalagi rekam jejak pesantren mendidik masyarakat sudah teruji zaman. Dari rahim pesantren telah lahir beragam tokoh cerdik cendikia. Pesantren tak hanya berkutat pada kurikulum yang berbasis keagamaan (religion-based curriculum) tetapi juga kurikulum yang berbasis pada persoalan masyarakat (community-based curriculum) (Suyata dalam Zuhri, 2016).

Selasa, 31 Januari 2017

Lagu Resmi Gerakan Ayo Mondok Pesantrenku Keren



Gerakan Nasional Ayo Mondok kini memiliki lagu resmi berjudul “Ayo Mondok Pesantrenku Keren” sebagai upaya menggelorakan dan menyuarakan kembali pendidikan pesantren kepada masyarakat dunia.

Lagu ini diciptakan oleh Koordinator Nasional Gerakan Ayo Mondok KH Luqman HD Attarmasi dan Hammam Fathullah HB, dan telah ditetapkan oleh Pengurus Pusat Rabithah Ma’ahid Islamiyah NU (RMINU) sebagai lagu resmi milik santri seluruh Nusantara.

 

Blogger news

Blogroll

About